JCCNetwork.id – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY) memastikan anak asuhnya sudah tak takut lagi dengan tim manapun.
Juru taktik asal Korea Selatan (Korsel) itu memastikan sepakbola Indonesia hari ini sudah sangat berbeda.
Artinya, banyak perkembangan yang signifikan dan sesuai target selama diasuh oleh mantan pelatih Son Heung-min tersebut.
Formasi skuad garuda saat ini banyak di dominasi oleh pemain muda.
Mereka memiliki mental petarung yang tidak bisa dipandang remeh.
Sedangkan komposisi pemain Timnas U-23 Indonesia saat ini merupakan nama-nama yang berada di timnas senior saat ini.
“Saya pikir sepak bola Indonesia semakin membaik,” kata Shin Tae-yong di lansir JCCNetwork.id dari laman Donga.
“Saya pikir kami bisa bermain dengan tim mana pun,” tambahnya.
Sementara untuk Piala Asia U-23 2024 ini menjadi target besar Timnas Indonesia untuk menuju Olimpiade 2024 nanti.
Kemudian, skuad Garuda akan membawa misi melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
“Pertama, kualifikasi Olimpiade (Piala Asia U-23 2024) berjalan lebih baik dari yang di harapkan. Kami menargetkan untuk lolos ke putaran ketiga Piala Dunia,” terangnya.