JCCNetwork.Id – SMP Negeri 39 Surabaya melakukan terobosan baru dengan menerapkan program tidur siang bagi seluruh siswa-siswinya. Program ini bertujuan untuk meningkatkan konsentrasi siswa dalam belajar dengan memberikan waktu istirahat yang cukup di siang hari.
Kebijakan ini menarik perhatian publik setelah rekaman video kegiatan tidur siang di sekolah tersebut viral di media sosial. Dalam video yang diunggah akun Instagram resmi @smpn39SbyOfficial pada Rabu (22/1/2025), terlihat para siswa tidur di lantai kelas beralaskan kain yang dipisahkan meja. Beberapa siswa bahkan membawa bantal dan boneka favorit mereka untuk menunjang kenyamanan selama tidur siang.
Program tidur siang ini mulai diuji coba sejak Januari 2025 sebagai salah satu program unggulan di SMPN 39 Surabaya. Tujuannya adalah membantu siswa mengatasi rasa kantuk selama proses belajar, sekaligus meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan mereka. Program ini mendapat tanggapan positif dari masyarakat dan netizen.
“Saya setuju sekali…coba diterapkan kesemua sekolah..hehee… Jaman skrg banyak anak muda yg mudah stress karna kurang istirahat,” tulis akun @gri***.
“Siang tdr di sekolah, makan siang di sekolah… Mantaaap jadilah sekolah rumah kedua bagi anak sekolah,” tutur @lie***.
“Kereeen. Tidur di lantai seperti grounding. Menyerap energi positif dan membuang energi negatif,” ujar @bus**
Ada pula komentar yang menyebut program ini menjadikan sekolah layaknya rumah kedua bagi siswa, lengkap dengan fasilitas yang mendukung kebutuhan mereka.
Dalam video yang beredar, terlihat seorang guru mengawasi kegiatan tidur siang siswa di kelas. Para siswa diarahkan untuk benar-benar memanfaatkan waktu istirahat agar tubuh dan pikiran mereka segar kembali. Akun Instagram resmi sekolah juga menyampaikan manfaat tidur siang, seperti memperbaiki sel tubuh, meningkatkan sistem imun, meredakan stres, meningkatkan kreativitas, dan memperbaiki suasana hati.
“Tidurlah nak, istirahatkan tubuh dan pikiranmu. Tidur berkualitas, anak tumbuh cerdas,” tulis akun tersebut.
Akun itu juga menuliskan soal manfaat tidur siang. “Mengapa tidur siang itu penting? Tidur siang memiliki banyak manfaat lho. Durasi ideal tidur siang antara 10-60 menit dan waktu terbaik dilakukan antara pukul 13.00 hingga tidak lebih dari pukul 15.00,” tulis akun tersebut.
Program ini ramai diperbincangkan netizen di berbagai platform media sosial. Sebagian besar mendukung inovasi yang dianggap dapat memberikan dampak positif bagi siswa.
Kegiatan tidur siang ini tidak hanya menjadi langkah baru dalam sistem pendidikan, tetapi juga contoh inovasi yang berfokus pada kesehatan mental dan fisik siswa. Keberhasilan program ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi sekolah-sekolah lain untuk mengadopsi kebijakan serupa demi kesejahteraan siswa.