Dibeli Mahal, Kini Ole Romeny Bikin Geger di Oxford United

BACA JUGA

OLAHRAGA

TECHNOLOGY

HIBURAN

JCCNetwork.id- Ole Romeny semakin menarik perhatian di Oxford United setelah tampil mengesankan sejak kedatangannya pada Januari lalu. Kedatangannya ini tidak hanya menjadi sorotan karena statusnya sebagai rekrutan termahal dalam sejarah klub, tetapi juga karena proses naturalisasinya sebagai Warga Negara Indonesia yang telah rampung pada awal Februari.

Oxford United, yang dimiliki oleh Anindya Bakrie dan Erick Thohir, rela mengeluarkan dana sebesar 4 juta euro untuk memboyong Romeny dari FC Utrecht. Keputusan besar ini terbukti tidak sia-sia, mengingat pemain berusia 24 tahun itu kini menjadi salah satu elemen penting dalam skuat asuhan Gary Rowett.

- Advertisement -

Dalam dua bulan pertamanya, Romeny berhasil memenangkan hati para pendukung dan rekan-rekannya. Awalnya diproyeksikan sebagai pemain pengganti, ia kini mendapatkan kepercayaan penuh dari pelatih untuk mengisi posisi starter di lini depan. Duetnya dengan Mark Harris, penyerang berpengalaman asal Wales, mulai menunjukkan hasil positif bagi tim.

Mark Harris, yang memiliki sembilan caps bersama timnas Wales dan sempat membela negaranya di Piala Dunia 2022, menjadi saksi langsung kualitas Romeny. Sebagai produk akademi Cardiff City, Harris sebelumnya memikul tanggung jawab besar dalam urusan mencetak gol bagi Oxford. Namun, kehadiran Romeny kini memberikan keseimbangan di lini serang tim, mengurangi tekanan yang selama ini ia tanggung seorang diri.

“Saya harus jujur, saya menikmati momen bermain bersamanya (Romeny),” ujar Harris di Oxford Mail.

- Advertisement -

Puncak penampilan Romeny terjadi saat ia mencetak gol debutnya dalam laga melawan Coventry City yang diasuh oleh Frank Lampard. Gol tersebut menjadi bukti nyata bahwa adaptasinya di Divisi Championship berjalan dengan baik.

Performa impresifnya ini juga menarik perhatian tim nasional Indonesia. Nama Romeny masuk dalam daftar panggil pelatih Patrick Kluivert dan diperkirakan akan menjalani debutnya untuk skuad Garuda pada jeda internasional Maret mendatang. Dengan perkembangan yang semakin pesat, ekspektasi terhadap Romeny semakin tinggi, baik di level klub maupun internasional.

 

- Advertisement -

BACA LAINNYA

Layanan SIM Keliling Jakarta Kembali Dibuka, Cek Lokasi dan Syaratnya

JCCNetwork.id-Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya kembali membuka layanan SIM Keliling Jakarta bagi masyarakat yang ingin memperpanjang Surat Izin Mengemudi (SIM) pada Jumat, 21...

BERITA TERBARU

EKONOMI

TERPOPULER