Erick Thohir Pede Indonesia Temukan Generasi Emas Sepakbola

BACA JUGA

OLAHRAGA

TECHNOLOGY

HIBURAN

JCCNetwork.id – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengaku Indonesia saat ini telah menemukan generasi emasnya dalam cabang olahraga sepakbola nasional.

Hal itu terbukti dengan berbagai penampilan Timnas Indonesia baik level senior dan junior berhasil menampilkan performa terbaik mereka.

- Advertisement -

Meski demikian, Erick Thohir berharap dengan performa Timnas Indonesia yang semakin menanjak tajam ke arah lebih baik tak membuat pemain dan rakyat cepat berpuas diri.

Menurutnya, tantangan dan persaingan kedepannya juga tak segampang yang dibayangkan.

Olehnya, ia berharap para pemain bisa lebih ekstra kerja keras, meningkatkan disiplin mereka, dan tentunya pantang menyerah saat menghadapi laga.

- Advertisement -

“Generasi emas sepak bola Indonesia telah lahir. Namun ini tak membuat kami berpuas diri,” kata Erick Thohir dalam keterangan tertulisnya di Instagramnya seperti di lihat JCCNetwork.id, Senin (6/5).

“Persaingan ke depan makin ketat dan penuh tantangan. Tetap kerja keras, disiplin, dan pantang menyerah,” sambungnya.

Erick dalam keterangannya juga membandingkan generasi emas beberapa negara seperti Portugal, Belgia.

Hal yang sama juga dengan Indonesia dalam menemukan generasi emasnya dalam dunia sepakbola.

“Ini bukan sebagai putaran generasi emas setiap lima tahun, belum tentu 20 tahun dapat. Nah karena itu, generasi emas ini benar-benar kita persiapkan dengan berbagai program,” ucapnya.

“Contoh misalnya untuk memperkuat mental mereka kita tandingkan dengan Argentina. Kita juga pasang target-target termasuk sama coach Shin Tae-yong. Jadi ketika pemain melihat coach Shin Tae-yong ditargetin 16-8 besar mereka akan menjadi bagian itu,” jelas Erick.

- Advertisement -

BACA LAINNYA

Pembunuhan Keji di Kediri, Polisi Tangkap Pelaku dalam Waktu 24 Jam

JCCNetwork.id- Kasus pembunuhan sadis yang menewaskan satu keluarga guru di Kediri akhirnya terungkap. Polisi mengungkap motif di balik aksi keji tersebut, yang dilakukan oleh...

BERITA TERBARU

EKONOMI

TERPOPULER