JCCNetwork.id – Caleg DPRD DKI Jakarta Dapil 8, Jagakarsa, Pasar Minggu, Mampang, Tebet, dan Pancoran, Budhi Benyamin Sembiring SH, menyoroti semangat humanisme dan toleransi dalam konteks kehidupan beragama di Jakarta. Budhi menggambarkan visinya untuk memperkuat nilai-nilai kerukunan antarumat beragama demi membangun kota yang lebih damai.
Ia khusus memberikan penekanan terhadap kebutuhan akan pembangunan rumah ibadah dalam rangka menciptakan lingkungan yang mendukung kebebasan beribadah bagi masyarakat Jakarta.
Ini bukan hanya soal tempat beribadah, tapi juga tentang menciptakan ruang di mana masyarakat Jakarta dapat merasakan kenyamanan dan keamanan dalam mengekspresikan spiritualitas mereka.
“Kalau misalnya Jakarta sudah toleransi ya sudah gitu kan tetapi juga perlu juga ya didorong mengenai tentang apa membangun gitu kan rumah-rumah ibadah agar apa masyarakat Jakarta ini bisa beribadah,” kata Budhi dalam Podcast JCCNetwork, Senin (22/1/2024).
Rumah ibadah menjadi titik temu untuk berbagai kalangan masyarakat. Melalui pembangunan rumah ibadah, tidak hanya membangun dinding fisik, tetapi juga membangun jembatan kebersamaan di antara warga Jakarta dari berbagai latar belakang.
Budhi, yang juga pendiri Lembaga Bantuan Hukum Perjuangan yang membela hak masyarakat yang kurang mampu semenjak tahun 2014 silam tersebut, menghubungkan keadaan damai di kalangan umat dengan dampak positifnya pada kestabilan pemerintahan.
Sebab, baginya, ketika masyarakat merasakan kedamaian, pemerintahan juga akan merasakannya. Ini seperti siklus positif di mana keharmonisan di tingkat individu meresap ke dalam dinamika sosial dan politik.
Tagline “Berjuang Bagi Sesama” yang diusungnya juga menggambarkan semangat kesatuan Indonesia tanpa memandang perbedaan. Sebab fokus pada persatuan adalah kunci untuk membangun fondasi yang kokoh dalam keberagaman.
“Misalnya umat ini damai ya kan pemerintahan juga akan damai makanya tagline kita “Berjuang Bagi Sesama” jadi tidak ada bicara tentang perbedaan di sini yang ada itu hanyalah kesatuan Indonesia,” tutur Budhi yang juga Bendahara DPC PDI Perjuangan Jagakarsa, Jakarta Selatan itu.