JCCNetwork.id- Manchester United berhasil meraih kemenangan telak 4-0 atas Everton dalam lanjutan Premier League, yang juga menandai akhir dari puasa kemenangan besar mereka di kompetisi ini. Laga yang digelar di Old Trafford pada Minggu dini hari WIB menjadi momen istimewa bagi Setan Merah, mengingat ini adalah laga kandang pertama mereka di bawah asuhan Ruben Amorim di Liga Inggris.
Sejak peluit pertama dibunyikan, MU tampil mendominasi permainan. Tanpa memberikan ruang bagi Everton untuk berkembang, tim tuan rumah menguasai jalannya pertandingan dengan 60 persen penguasaan bola. Mereka mencatatkan 11 percobaan mencetak gol, dengan lima di antaranya mengarah tepat ke gawang. Empat di antaranya berbuah gol, masing-masing diborong oleh Marcus Rashford dan Joshua Zirkzee, yang mencetak dua gol di laga ini.
Kemenangan ini tak hanya memastikan tiga poin penuh, tetapi juga memperpanjang rekor tak terkalahkan Manchester United dalam empat pertandingan terakhir Liga Inggris, dengan rincian dua kemenangan dan dua hasil imbang. Yang lebih menggembirakan, ini merupakan kemenangan kedua beruntun bagi MU sejak Ruben Amorim mengambil alih kursi kepelatihan.
Setelah lebih dari tiga tahun menunggu, akhirnya Manchester United mampu meraih kemenangan dengan selisih empat gol atau lebih di Premier League. Terakhir kali MU mencatatkan hasil serupa adalah pada Agustus 2021, ketika mereka menang 5-1 atas Leeds United. Hasil tersebut menandakan bahwa tim yang dilatih oleh Erik ten Hag tidak pernah mampu mencapainya selama masa kepelatihan mereka.
Marcus Rashford, yang mencetak gol pertama dalam pertandingan ini, memberikan komentar positif setelah pertandingan.
“Hasil yang bagus. Ini penting ini di saat kami masih dalam proses belajar dengan pelatih baru dan juga gaya bermain yang baru. Kami harus bisa mengulang performa seperti ini dan menang di tengah pekan,” ujar Rashford di BBC Sport.
“Kami semua sebagai individu ingin kembali ke permainan terbaik dan menjadi lebih baik, sehingga Anda tetap tidak melakukan kesalahan di momen-momen buruk.”
Dengan kemenangan ini, Manchester United berhasil naik ke posisi kesembilan klasemen sementara Premier League dengan raihan 19 poin, memperlihatkan kemajuan yang signifikan di bawah arahan Ruben Amorim. Selanjutnya, MU akan berusaha melanjutkan tren positif ini saat bertandang ke markas lawan di tengah pekan mendatang.