JCCNetwork.id – Fenomena kenaikan harga bahan pokok akhir-akhir menuai sorotan tajam di masyarakat. Apalagi, di bulan suci ramdhan 2023 ini, keluhan masyarakat atas melonjaknya harga beras dan sembako semakin mewarnai jalannya kebijakan pemerintah.
Sekertaris Jenderal Forum Komunikasi Kerukunan Antar Suku (FK2AS) Achmad Sazali, menilai bahwa kebijakan Kementerian Pertanian (Kementan) di bawah kepemimpinan Yasin Limpo menuai berbagai masalah.
Pasalnya, sejak memimpin Kementan, kebijakan impor beras yang dilakoni Yasin Limpo kerap tidak sesuai dengan visi dan misi Presiden Jokowi dalam beberapa sektor terlebih soal ketahanan pangan nasional.
Kemudian lanjut Achmad, kebijakan food estate yang merupakan konsep pengembangan pangan secara terintegrasi mencakup pertanian, perkebunan, bahkan peternakan di suatu kawasan juga dinilai tidak memuaskan bagi masyarakat. Bahkan, menurut dia, kebijakan (food estate) gagal total di sejumlah wilayah seperti Kalimantan dan lainnya.
Dapatkan Berita Update di Google Berita