Korban Banjir Bandang Bima Melonjak, BNPB Fokus Distribusi Bantuan

BACA JUGA

OLAHRAGA

TECHNOLOGY

HIBURAN

JCCNetwork.Id – Jumlah korban terdampak banjir bandang di Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), terus bertambah. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan, per Selasa (4/2), jumlah warga terdampak melonjak dari 99 orang menjadi 860 orang.

Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, mengungkapkan bahwa dari total korban terdampak, sebanyak 60 orang telah mengungsi ke rumah kerabat atau tempat yang lebih aman, sementara mayoritas lainnya memilih bertahan di rumah masing-masing.

- Advertisement -

Pendistribusian bantuan kebutuhan pokok, termasuk makanan, telah mulai dilakukan kepada para korban yang masih bertahan di rumah mereka. Wilayah yang paling terdampak, yakni Kecamatan Wera dan Ambalawi, menjadi fokus utama penyaluran bantuan.

BNPB juga mengapresiasi langkah cepat Pemerintah Kabupaten Bima yang menetapkan perpanjangan status tanggap darurat bencana hidrometeorologi selama 14 hari. Status tersebut berlaku mulai hari ini hingga 17 Februari mendatang guna mempercepat bantuan logistik dan dukungan operasional dari pemerintah pusat.

Selain korban terdampak, BNPB juga mencatat adanya delapan warga yang dilaporkan hilang akibat banjir bandang yang dipicu hujan ekstrem pada Minggu (2/2).

- Advertisement -

Hingga Senin (3/2) malam pukul 20.00 WITA, tim SAR gabungan telah berhasil mengevakuasi tiga orang dalam kondisi meninggal dunia. Sementara itu, lima orang lainnya masih dalam pencarian. Upaya pencarian terus dilakukan dengan melibatkan tim gabungan dari BPBD, Basarnas, TNI-Polri, dan relawan setempat.

BNPB mengimbau masyarakat yang masih bertahan di rumah untuk tetap waspada terhadap potensi banjir susulan, mengingat curah hujan di wilayah tersebut masih tinggi. Pemerintah pusat bersama BNPB dan pemerintah daerah terus berupaya mempercepat penanganan bencana guna meminimalkan dampak yang lebih luas.

- Advertisement -

BACA LAINNYA

Pembongkaran Pagar Laut Ilegal di Bekasi Dimulai

JCCNetwork.Id -Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mengumumkan dimulainya proses pembongkaran pagar laut yang ilegal di perairan Paljaya, Desa Segarajaya, Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi, Jawa...

BERITA TERBARU

EKONOMI

TERPOPULER