Paus Fransiskus Puji Contoh Positif Berkeluarga di Indonesia

BACA JUGA

OLAHRAGA

TECHNOLOGY

HIBURAN

JCCNetwork.id- Dalam kunjungan resminya ke Indonesia, Paus Fransiskus menyampaikan apresiasi terhadap masyarakat Indonesia yang tetap mempertahankan tradisi berkeluarga dan memiliki banyak anak. Hal ini diungkapkan Paus Fransiskus dalam pertemuan dengan Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta Pusat, pada Rabu (4/9/2024).

Paus Fransiskus menyoroti kecenderungan masyarakat Indonesia yang berbeda dengan banyak negara lain yang mengalami penurunan angka kelahiran. Dalam pidatonya, Paus menyebutkan bahwa keluarga-keluarga di Indonesia yang masih memiliki tiga hingga empat anak merupakan contoh yang patut ditiru oleh negara-negara lain.

- Advertisement -

“Mendengar bahwa keluarga-keluarga [di Indonesia] masih memiliki tiga sampai empat anak dan ini sebuah contoh yang bagus bagi negara,” kata Paus.

Paus juga menyinggung fenomena di negara-negara lain di mana masyarakatnya lebih memilih untuk memelihara hewan peliharaan daripada memiliki anak. Ia menekankan bahwa hal ini berbeda dengan Indonesia, di mana warganya masih berkomitmen untuk merawat dan membesarkan anak.

“Karena banyak negara tidak mau lagi memiliki anak tetapi memiliki binatang,” imbuhnya.

- Advertisement -

Fenomena ini menjadi perhatian global, mengingat beberapa negara seperti Jepang, China, dan Korea Selatan tengah mengalami krisis populasi akibat penurunan angka kelahiran. Banyak warga di negara-negara tersebut memilih untuk tidak memiliki anak karena berbagai alasan, termasuk faktor ekonomi.

Paus Fransiskus berharap bahwa contoh yang ditunjukkan oleh masyarakat Indonesia dapat menjadi inspirasi bagi negara lain dalam menghadapi tantangan demografis di masa depan.

- Advertisement -

BACA LAINNYA

Lembaga Kebal KPK dan BPK Bakal Dibentuk, Apa Itu?

JCCNetwork.id- Presiden terpilih Prabowo Subianto berencana membentuk lembaga baru dengan kewenangan superbesar mengelola perdagangan karbon di Indonesia. Lembaga tersebut, yang nantinya bernama Badan Pengelola...
KONTEN VIDEO
Video thumbnail
'Anak Abah Coblos 3 Paslon', Anies: Hak Konstitusi! #shorts #aniesbaswedan #pilgubjakarta
00:43
Video thumbnail
Raffi Ahmad Ketua Tim Pemenangan Andra-Dimyati #shorts #raffiahmad #pilgubbanten #gerindra
00:29
Video thumbnail
Ngamuk!! Permintaan Kredit Motor Ditolak Karena DP Dianggap Kurang #shorts #viralvideo #kreditmotor
00:37
Video thumbnail
Viral!! Momen Terakhir Nia, Penjaja Gorengan yang Tewas Dibunuh #shorts #viralvideo
00:46
Video thumbnail
Terguncang dengan Kedekatan Sarwendah-Betrand Peto, Ruben Onsu: Saya Tahu Ada Rasa... #shorts
00:58
Video thumbnail
Maarten Paes Hampir Menangis di GBK Saat Kejutan Ini #shotrs #timnasindonesia #timnasday #fyp
00:53
Video thumbnail
Viral!! Anak SMA Ini Iuran Beli Sepeda UntukTeman yang Jalan Kaki ke Sekolah #shorts #viralvideo
00:49
Video thumbnail
Best Save! Maarten Paes vs Australia #shorts #maartenpaes #timnasindonesia #pialadunia2026
00:47
Video thumbnail
Save Maarten Paes Buat Presiden Jokowi Bangga #shotrs #maartenpaes #timnasday #fyp
00:35
Video thumbnail
PENAMPILAN MAARTEN PAES DI GBK DAPAT PUJIAN SELANGIT PRESIDEN JOKOWI | JCC Network
01:54
Video thumbnail
Kecelakaan Bus TransJakarta-Sepeda Motor, Satu Korban Luka Serius #shorts #viralvideo #transjakarta
00:38
Video thumbnail
Suspek Cacar Monyet di Brebes, Ternyata Cacar Biasa #shorts #viralvideo #cacarmonyet #mpox
00:36
Video thumbnail
Kata JK Soal Ridwan Kamil Ditolak Warga Jakarta #shorts #ridwankamil #pilgubjakarta #jusufkalla
00:44
Video thumbnail
Garuda Siap Taklukan Australia #shotrs
00:36
Video thumbnail
Menteri Basuki Pamit, Bungkuk Badan dan Menangis Saat Rapat di Komisi V DPR #shorts #viralvideo
00:54
Video thumbnail
Indonesia vs Australia, Shin Tae-yong Punya Resep Ampuh Bungkam Lawan? #shotrs #timnasday #fyp
00:59
Video thumbnail
Travel Haji Daftar Tunggu Sedikit Tapi Dapat Banyak Kuota #shotrs
00:50
Video thumbnail
Aksi Heroik Aiptu Agus Lawan Pria Bersajam di Jaktim #shorts #viralvideo #heroik #polisi
00:51
Video thumbnail
Paula Curhat ke Nagita, Bandingin Raffi Ahmad-Baim Wong #shorts #viralvideo #raffiahmad #baimwong
00:53
Video thumbnail
Syahrini Jalan-Jalan Bareng Baby R, Pakai Stroller Rp21,5 Juta #shorts #viralvideo #syahrini
00:50

BERITA TERBARU

EKONOMI

TERPOPULER