KKB Hasut Warga Bakar Kendaraan Aparat

BACA JUGA

OLAHRAGA

TECHNOLOGY

HIBURAN

JCCNetwork.id- Kontak tembak antara Satuan Tugas Yonif RK 753/AVT dan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang dipimpin oleh Teranus Enumbi berakhir dengan penembakan mati tiga anggota KKB di Distrik Muara pada Selasa (16/7/2024) malam. Di tengah insiden juga terjadi provokasi, sehingga berujung kepada pembakaran kendaraan aparat.

Kapendam XVII/Cenderawasih, Letkol Inf Candra Kurniawan, menjelaskan bahwa insiden bermula ketika kelompok KKB bersenjata api memasuki permukiman warga di Kampung Karubate. Anggota KKB ini tidak hanya menebar ancaman, tetapi juga melepaskan tembakan ke arah aparat, yang kemudian dibalas oleh personel TNI.

- Advertisement -

Dalam peristiwa tersebut, aparat berhasil menyita satu pucuk pistol rakitan dan bendera Bintang Kejora. Sementara itu, Teranus Enumbi, pemimpin KKB, diduga berhasil melarikan diri.

Kericuhan tak berhenti di situ. Warga yang termakan provokasi merusak fasilitas umum dan membakar mobil milik aparat. Untuk meredam situasi yang semakin panas, upaya mediasi segera dilakukan guna menenangkan suasana di tengah ketegangan yang melanda wilayah tersebut.

- Advertisement -

BACA LAINNYA

Jakarta Murugan Temple Diresmikan, Simbol Kerukunan Umat Beragama

JCCNetwork.id-Presiden Prabowo Subianto mengirimkan salam kepada umat Hindu di Indonesia dan seluruh dunia dalam peresmian Kuil Shri Sanathana Dharma Aalayam, yang juga dikenal sebagai...

BERITA TERBARU

EKONOMI

TERPOPULER