JCCNetwork.id- Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menggelar pertemuan dengan jajaran Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) di Gedung Djuanda I, Kementerian Keuangan, Jakarta, Selasa (7/10/2025) pagi.
Pertemuan tersebut membahas sejumlah isu strategis, terutama terkait dana transfer ke daerah (TKD) dan dana bagi hasil (DBH).
Sejumlah kepala daerah turut hadir dalam pertemuan tersebut, termasuk Gubernur Sumatera Utara, Bobby Nasution.
Pertemuan berlangsung secara tertutup dan menjadi sorotan di tengah penurunan alokasi anggaran TKD dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2026.
Meski belum membeberkan secara rinci agenda pertemuan, Menkeu Purbaya menyebut isu TKD sangat mungkin menjadi topik utama yang dibahas.
“Saya belum tahu. Mereka ingin ketemu, ya sudah saya temuin. (Terkait TKD) Saya yakin pasti itu,” ujar Purbaya saat ditemui usai pertemuan.
Menkeu juga tidak menampik kemungkinan pertemuan tersebut dilatarbelakangi protes sejumlah daerah atas kebijakan fiskal pusat. Ia menyatakan terbuka terhadap kritik dan siap melakukan evaluasi.
“Mau protes? Tetapi biar saja, kita lihat dahulu kondisi keuangan daerah dan pemerintah pusat seperti apa. Kita atur sesuai kondisi keuangan,” tegasnya.
Sebagai informasi, dalam RAPBN 2026, alokasi TKD sempat direncanakan sebesar Rp649,995 triliun, turun signifikan dari Rp864 triliun pada tahun 2025.
Setelah pembahasan bersama Badan Anggaran DPR, anggaran TKD akhirnya dinaikkan menjadi Rp692,995 triliun. Namun angka tersebut tetap lebih rendah sekitar Rp171 triliun dibanding alokasi tahun sebelumnya.
Pertemuan ini diharapkan dapat menghasilkan solusi konkret dan berkeadilan bagi pengelolaan keuangan daerah, selaras dengan kondisi fiskal nasional yang tengah dihadapi pemerintah.