Remaja di Koja Terluka Akibat Peluru Nyasar, Polisi Selidiki Sumber Peluru

BACA JUGA

OLAHRAGA

TECHNOLOGY

HIBURAN

JCCNetwork.Id – Seorang remaja berinisial NSR (17) terluka akibat peluru nyasar yang jatuh dari atap genteng rumahnya di Jalan Lorong W Timur, Koja, Jakarta Utara. Insiden yang mengejutkan ini terjadi saat korban sedang tidur di kamarnya.

Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Ahmad Fuady mengonfirmasi kejadian tersebut dan menyatakan bahwa pihak kepolisian telah memulai proses penyelidikan.

- Advertisement -

“Saat ini masih proses penyelidikan,” kata Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Ahmad Fuady saat dikonfirmasi, Senin (20/1/2025).

Menurut Fuady, penyelidikan dilakukan untuk mengungkap asal-usul peluru yang menyebabkan insiden ini. Sejumlah saksi yang diduga mengetahui kejadian ini telah dimintai keterangan guna membantu proses investigasi.

“Masih meminta keterangan saksi-saksi,” tutur dia.

- Advertisement -

Fuady juga memastikan bahwa korban hanya mengalami luka ringan.Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
“Korban luka ringan, memar,” tuturnya.

Hingga kini, pihak kepolisian masih terus mendalami kasus ini untuk memastikan sumber peluru nyasar tersebut, termasuk kemungkinan apakah peluru tersebut berasal dari aktivitas tertentu di sekitar lokasi.

Masyarakat sekitar diimbau untuk tetap tenang dan melaporkan kejadian serupa apabila menemukan indikasi peluru nyasar.

- Advertisement -

BACA LAINNYA

Revisi UU Kejaksaan, Pangeran Norman: Semoga Bukan Pesanan Mafia Hukum

JCCNetwork.id- Ketua Umum Perjuangan Rakyat Nusantara (Pernusa), KP Norman Hadinegoro, menilai bahwa revisi UU Kejaksaan bisa menjadi ancaman serius bagi keseimbangan sistem hukum nasional....

BERITA TERBARU

EKONOMI

TERPOPULER