JCCNetwork.id – Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin harap semua pihak dapat menerima keputusan soal terpilihnya Anwar Usman sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi (MK).
Menurut Wapres, siapa pun yang terpilih sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) sudah memenuhi syarat dan melewati prosedur internal MK.
“Memang siapa pun yang di pilih tentu itu harus bisa di terima. Karena, memang itu aturan mainnya untuk memilih ketua di pilih anggota mahkamah,” kata Ma’ruf Amin dalam keterangannya yang di kutip JCCNetwork.id, Sabtu (18/3/2023).
Di samping itu, Ma’ruf menekankan akan pentingnya peningkatakan keadilan bisa dilakukanya saat menjabat. Pasalnya, sudah saatnya hukum di Indonesia harus di percaya oleh masyaraat usai kejadian yang sebelumnya terjadi.
“Kita ingin membangun kepercayaan masyarakat dan kita membangun integritas, sehingga memang ke depan harus kita upayakan dua hal itu. Bagaimana membangun integritas dan membangun kepercayaan masyarakat,” jelasnya.
Seperti di ketahui, Anwar Usman yang juga sebagai adik ipar presiden Jokowi, kembali terpilih sebagai Ketua MK periode 2023-2028. Adapun pemilihan di lakukan melalui pemungutan suara alias voting yang di lakukan selama tiga hari.
Dapatkan Berita Update di Google Berita